PT. Indofood CBP Sukses Makmur telah mendapat sertifikat ISO 22000 dan
sertifikat halal dari MUI. Pabrik Indofood telah tersebar ke berbagai pelosok
daerah di Nusantara. Antara lain di Medan, Pekanbaru, Jambi, Lampung, Palembang, Jabotabek, Bandung,
Semarang, Surabaya,
Pontianak, Banjarmasin,
Makasar dan Manado.
Untuk pabrik di Bekasi, luas pabrik
25,75 ha. Terdiri dari 3 pabrik. Pabrik 1 dan 2 adalah pabrik pembuatan mie,
sementara pabrik 3 adalah pabrik pembuatan bihun. Produk mie yang dihasilkan
ada 4 jenis, yaitu:
a. normal noodle : indomie,
sarimie, supermie, sakura
b. cup noodle : pop
mie
c. dried noodle
: mie telor cap 3 ayam
d. bihun :
bihun
Nah, mungkin
cukup segitu penjelasannya, selebihnya penjabaran perjalanan saya ya. Di sana—PT. Indofood CBP Sukses Makmur cabang Pekanbaru — kami
anak gizi di ajak berkeliling melihat
proses pembuatan mie. Tapi kami gak bisa langsung turun ke tempat bersangkutan
karena kami tidak memiliki pakaian khusus.
Jadi kami melihat dari balik kaca aja. Kecewa? Tentu iya. tapi melihat
dari luar saja sudah membuat saya terkagum-kagum betapa gesitnya para pegawai
itu dalam bekerja. Dan pertanyaan yang beberapa kali kami ajukan di jawab
dengan sangat memuaskan oleh kakak-kakak pendamping kami selama di sana.
Setelah itu kami di ajak ke dalam ruangan pertemuan dan berdiskusi, diikuti juga
oleh para dosen. Perjalanan tersebut membuat kami menjadi tau, ternyata begitu
loh proses pembuatan mie instan yang sering kali kita temui di lingkungan kita